free hit counter code Kanal Teluk Jambe Diharapkan Jadi Solusi Masalah Banjir Di Bekasi - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter
Kanal Teluk Jambe Diharapkan Jadi Solusi Masalah Banjir Di Bekasi
Anggota DPRD Jabar Achdar Sudrajat, S.Sos

Kanal Teluk Jambe Diharapkan Jadi Solusi Masalah Banjir Di Bekasi

 

JuaraNews, Bandung –  Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat H. M. Achdar Sudrajat, S.Sos., menilai, pembangunan kanal Teluk Jambe diharapkan bisa mengatasi banjir yang terjadi di Kabupaten Bekasi. Hal itu disampaikan Achdar di Bandung, Senin (26/4/2021).

 

Ia mengatakan, dalam setiap kunjungan kerja masalah banjir ini kerap banyak disampaikan oleh masyarakat dan pemerintah setempat. Achdar berjanji akan mencarikan solusi, dan pembangunan Teluk Jambe ini diharapkan menjadi ikhtiar yang dinilai tepat sebagai solusi.

 

“Saya akan membawa aspirasi ini ke tingkat Kabupaten dan Provinsi untuk dicarikan solusinya, yang paling mungkin membuat kanal banjir Teluk Jambe”, kata Achdar.

 

Menurutnya, apabila kanal Teluk Jambe dibuat seperti Kanal Banjir di Jakarta Timur, maka banjir yang selalu menghantui warga Bekasi akan dapat teratasi.

 

Ia mengharapkan, Pemprov Jabar bisa mengkaji terkait pembangunan Kanal di Teluk Jambe ini, yang lokasinya di Tambun Selatan. “Kita akan dorong Pemprov Jabar untuk membangun kanal banjir Kali jambe ini agar permasalahan banjir yang selalu menghantui warga setiap musim hujan tiba bisa teratasi”, kata pria yang juga menjabat Ketua Badan Pembentukan Perda Provinsi Jawa Barat ini. (*)

Oleh: ude gunadi / ude

0 Komentar

Tinggalkan Komentar


Cancel reply

0 Komentar


Tidak ada komentar

Berita Lainnya


Johan J Anwari Perda Perlindungan Anak Penting
Johan J Anwari Sosper Perda Perlindungan Anak
Cucu Harap Program Listrik Desa tak Tumpang Tindih
Komisi IV Sesalkan Konstruksi Legok Nangka di 2025
Cucu: Penyediaan Listrik Penting bagi Warga Jabar

Editorial



    sponsored links