free hit counter code Liverpool Dipermalukan Atalanta di Anfield - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


    Liverpool Dipermalukan Atalanta di Anfield
    Pemain Atalanta, Marten De Roon melepaskan diri dari kawalan Kapten Liverpool, James Milner. (crhoy.com)

    Liverpool Dipermalukan Atalanta di Anfield

    • Kamis, 26 November 2020 | 12:41:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews, Liverpool - Hasil matchday keempat Liga Champions antara Liverpool vs Atalanta di Stadion Anfield, Kamis (26/11/2020) dini hari WIB berhasil dimenangkan oleh La Dea dengan skor meyakinkan 2-0.

    Liverpool sebenarnya memulai pertandingan di babak pertama dengan cukup baik. Pasukan Jurgen Klopp bisa mendominasi penguasaan bola ketimbang Atalanta. Akan tetapi, Liverpool justru kesulitan menembus pertahanan tim tamu.

    Sejumlah peluang yang didapatkan pasukan The Reds sangat sulit untuk bisa membobol gawang Atalanta. Atalanta pun di babak pertama cukup membahayakan pertahanan The Reds. Di babak pertama skor tanpa gol tercipta.

    Pada babak kedua, Liverpool masih kesulitan untuk bisa mencetak gol. Petaka untuk pasukan Juergen Klopp datang di menit ke-60. Pemain yang lama absen, Josip Ilicic sukses membobol gawangvAlisson. 1-0 untuk La Dea.

    Gol pertama Atalanta membuat permainan Liverpool berantakan. Benar saja empat menit setelah gol pertama, Atalanta kembali menambah keunggulan lewat gol Robin Gosens. 2-0 Atalanta menjauh.

    Usaha Liverpool untuk bisa menyamakan kedudukan tak berbuah hasil. Skor 2-0 bertahan hingga akhir babak kedua. Hasil ini membuat Atalanta masih berpeluang untuk bisa lolos dari babak fase grup.

    Anak asuh Gian Pierro Gasperini ini kini berada di peringkat ke-3 dengan 7 poin sama dengan Ajax hanya beda selisih gol. Sementara Liverpoool meski berada di peringkat pertama dengan 9 poin, masih sangat mungkin untuk dikejar oleh keduanya.(*)

    Susunan pemain:

    Liverpool (4-3-3): Alisson; Neco Williams, Rhys Williams, Joel Matip, Konstantinos Tsimikas; James Milner, Georginio Wijnaldum, Curtis Jones; Mohamed Salah, Sadio Mane, Divock Origi.
    Pelatih: Jurgen Klopp

    Atalanta (3-5-2): Pierluigi Gollini; Rafael Toloi, Cristian Romero, Berat Djimsiti; Hans Hateboer, Marten de Roon, Remo Freuler, Matteo Pessina, Robin Gosens; Alejandro Gomez, Josip Ilicic.
    Pelatih: Gian Piero Gasperini

    Oleh: arfan sauki / fan

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Jadi Man of The Match Final Liga Champions, Kante Dinilai Pantas Raih Ballon d'Or
    Gagal Juara, Guardiola Termotivasi Bawa Man City Kembali ke Final
    Chelsea Juara Liga Champions, Kubur Ambisi Manchester City
    Kiper Andalan Chelsea Edouard Mendy Terancam Absen di Final Liga Champions
    Gasak Madrid, Chelsea Tantang Man City di Final Liga Champions

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 28 64
      2. Arsenal 28 64
      3. Manchester City 28 63
      4. Aston Villa 29 56
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 32 70
      2 Persib Bandung 32 59
      3 Bali United 32 55