free hit counter code Ini Susunan Pemain Persib Bandung vs Bhayangkara FC - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Ini Susunan Pemain Persib Bandung vs Bhayangkara FC

      Ini Susunan Pemain Persib Bandung vs Bhayangkara FC

      • Minggu, 6 Februari 2022 | 20:00:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung - Persib Bandung bakal malakoni laga penting pada Pekan 23 Liga 1 2021-2022 kontra Bhayangkara FC, Minggu (6/2/2022) malam ini.

       

      Sayangnya pada laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, skuat Maung Bandung masih belum bisa menurunkan komposisi terbaiknya. Pasalnya, sebagian besar skuat Maung Bandung yang mencapai lebih dari setengahnya masih terpapar Covid-19. Setelah 9 pemain terinfeksi Covid-19 jelang laga kontra Persikabo 1973 pada Sabtu (29/1/2022) lalu, sekitar 9 pemain lainnya juga positif sehingga laga Maung Bandung versus PSM Makassar yang dijadwalkan digelar Rabu (2/2/2022) lalu, akhirnya ditunda. Karena skuat Persib hanya menyisakan 13 pemain yang tidak memenuhi kuota minimal untuk melakoni laga.

       

      Badai Covid-19 tersebut pun belum tuntas ketika Pangeran Biru akan melakoni laga Pekan 23 menghadapi Bhayangkara. Pasalnya, para pemain positif Covid-19 yang mencapai 18 orang tersebut belum tentu menjadi negatif pada hari H laga Minggu (6/2/2022) ini. Sehingga belum tentu Persib bisa memenuhi kuota minimal pemain yang akan dimainkan.

       

      Dokter tim Persib, dr Rafi Ghani mengonfirmasi hingga saat ini ada 27 pemain dan ofisial tim yang tengah menjalani karantina karena positif Covid-19 varian Omicron, dengan 5 orang di antaranya sudah negatif.

       

      “Saat ini ternyata paparan Covid 19 varian Omicron tidak berhenti di 9 pemain awal, namun paparan melanda juga pemain lain dan para ofisial. Total keseluruhan sedang dikaratina pemain dan ofisial adalah 27 orang, sudah negarif 5 orang,” ucap Rafi, Sabtu (5/2/2022).

       

      Rafi sendiri tidak membeberkan berapa jumlah pemain atau ofisial yang terkonfirmasi positif virus Corona. Namun menilik pemberitaan dan foto-foto latihan dalam 2 hari terakhir yang dirilis laman resmi klub, ada 16 pemain yang ikut latihan, satu di antaranya kiper. Ke-16 pemain, tersebut yakni Victor Igbonefo, Marc Klok, Bruno Cantanhede, Zalnando, Frets Butuan, Erwin Ramdhani, Abdul Aziz, Kakang Rudiana, David da Silva, Bayu Fiqri, Ardi Idrus, Bechkam Putra, Mohammed Rashid, Syafril Lestaluhu, Ferdiansyah, dan kiper Teja Paku Alam. Sedangkan 3 kiper lainnya tak nampak dalam foto latihan, dan tidak disebut-sebut juga dalam pemberitaan.

       

      Latihan sendiri tidak dipimpin oleh Pelatih Robert Rene Alberts atau 2 asistennya, Yaya Sunarya dan Budiman. Kali ini, latihan dipimpin staf pelatih Gilang Kusuma dan Gilang Fauzi, serta Pelatih kiper Luizinho Passos.

       

      Dengan demikian, diduga masih ada sekitar 15 pemain yang masih positif Covid-19, plus sejumlah ofisial di antaranya pelatih kepala Robert Albert dan asistennya, Yaya Sunarya. Dugaan terpaparnya tim pelatih tersebut, tampak dari sesi konferensi pers jelang laga Persib kontra Bhayangkara. Dalam konpres virtual tersebut dari kubu Maung Bandung hanya diwakili gelandang Bechkam Putra seorang diri. Padahal dalam regulasi operator Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB), konpres harus dihadiri pelatih atau wakilnya dan seorang perwakilan pemain.

       

      Rafi Ghani mengatakan, jumlah pemain yang positif atau negatif Covid-19 tersebut bisa saja berubah, bergantung hasil PCR test yang hasilnya baru akan keluar Sabtu (6/2/2022) ini sebelum pertandingan digelar. “Kami masih menunggu, apakah akan berkurang atau bertambah di antara paparan itu. Karena ini melanda juga elemen penting dapat digelarnya sebuah pertandingan,” terang Rafi, Sabtu (5/2/2022).

       

      Hasil PCR test sendiri tidak secara resmi diumumkan oleh PT LIB. Dengan tidak diumumkannya hasil PCR tersebut, berarti laga tetap digelar. Namun siapa saja pemain Persib yang positif atau negatif bisa diketahui dari daftar susunan pemain (DSP) yang dirilis PT LIB melalui laman resminya.

       

      Dari 16 pemain yang mengikuti official training, tidak ada nama Mohammed Rashid. Selain itu ada nama baru yang masuk DSP, yakni Dimasn Juliono Pamungkas dan Mario Jardel. Dengan demikian, bisa dipastikan M Rashid positif Covid-19, sedangkan Mario Jardel dan Dimas negatif. Di barisan pemain cadangan pun tak ada nama ketiga kiper, I Made Wirawan, M Natshir, dan M Aqil Savik. Di DSP, tim Persib memasukkan kiper belia dari Diklat Persib, Fadri Sidiq.  

       

      Dengan demikian, skuat Persib yang bertanding menghadapi BFC berjumlah 17 pemain plus 1 pemain Diklat. Tim Persib sendiri pada laha kali ini dipimpim oleh Pelatih Kiper Luizinho Passos.

       

      Dari kubu lawan, Pelatih BFC Paul Munster dipastikan menurkan komposisi pemain terbaiknya. Mantan pemain Persib, Ezechiel N’Douassel bakal menjadi andalan Munster di lini depan yang akan diduetkan Ezechiel N’Douasselel  dengan Malvin Platje

       

      Susunan Pemain

      Persib Bandung

      Teja Paku Alam; Victor Igbonefo, Mario Jardel, Ardi Idrus, Kakang Rudiana; Syafril Lestaluhu, Marc Klok, Bechkam Putra Nugraha; Frets Butuan; David da Silva, Bruno Cantanhede

      Cadangan: Fadri Sidiq; Ferdiansyah, Bayu M Fiqri, Erwin Ramdhani, Abdul Aziz, Zalnando,  Dimas Juliono Pamungkas,

      Pelatih: Robert Rene Alberts

      Bhayangkara FC

      Awan Setho; M Fatchu Rochman, Anderson Aparecido Salles; Arthur Bonai, Hansamu Yama, Adam Alis, TM Ichsan, Sani Rizki Fauzi; Wahyu Subi Seto, Ezechiel, N'Douassel, Malvin Platje

      Cadangan: Indra Adi Nugraraha; Jajang Mulyana, Herman Dzumafo, Andik Vermansah, Indra Kahfi, Dendi Sulistyawan, I Putu Gede Juni Antara, Evan Dimas Darmono, Abdul Rahman

      Pelatih: Paul Munster. (*)

      den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Moncer saat Debut, Adzikry Janji Tampil Lebih Baik
      Lakoni Debut, Adzikry Dipuji Habis Pelatih Persib
      Hodak Kecewa Persib Ditahan Imbang Bhayangkara
      Imbang, Langkah Persib ke Championship Tersendat
      Ini Susunan Pemain Persib Bandung vs Bhayangkara

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 29 69
      2 Persib Bandung 30 55
      3 Bali United 29 49

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 28 64
      2. Arsenal 28 64
      3. Manchester City 28 63
      4. Aston Villa 29 56
      Tampilkan Detail