free hit counter code DPRD Jabar dorong Pengoperasian TPPAS Legok Nangka - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter
DPRD Jabar dorong Pengoperasian TPPAS Legok Nangka
TPPAS Legok Nangka

DPRD Jabar dorong Pengoperasian TPPAS Legok Nangka

 

JuaraNews, Bandung - DPRD Jabar mendorong pengoperasian Tempat Pengolahan dan Pemrosesan Akhir Sampah (TPPAS) Regional Legok Nangka, di Nagreg, Kabupaten Bandung.


Anggota Komisi I DPRD Jabar, Yosa Octora Santono mengatakan kondisi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sarimukti di Cipatat, Kabupaten Bandung Barat, sudah kelebihan kapasitas


"Ada sekitar 450 truk per hari yang mengangkut sampah dari wilayah Bandung Raya membuat kondisi TPA Sarimukti mengalami kelebihan daya tampung atau over kapasitas," kata Yosa Kamis (24/6/2021).


Menurutnya, kondisi ini sangat memprihatinkan jika terus di biarkan, maka dari itu pihaknya terus melakukan koordinasi dengan Pemprov Jabar terkait poin-poin penting dalam perjanjian kerjasama antara Pempov dengan kabupaten/kota di Bandung Raya tentang optimalisasi TPPAS Legok Nangka.


Pihaknya terus melakukan koordinasi dengan pempov jabar terkait poin-poin penting dalam perjanjian kerja sama antara pemprov jawa barat dengan kabupaten/kota di bandung raya, tentang optimalisasi tppas legok nangka.

"Ini lebih penting lagi, mengingat akan ditutupnya TPPAS Sari Mukti di KBB," ujarnya.

Dengan begitu, Politisi Demokrat ini berharap TPPAS Legok Nangka kedepan menjadi solusi bagi permasalahan tata kelola sampah di kawasan Bandung raya

Harapan saya TPPAS ini bisa mengatasi persoalan sampah di Bandung Raya, karena TPPS Sarimukti di KBB sudah penuh," tambahnya. (*)

bas

0 Komentar

Tinggalkan Komentar


Cancel reply

0 Komentar


Tidak ada komentar

Berita Lainnya


Johan J Anwari Perda Perlindungan Anak Penting
Johan J Anwari Sosper Perda Perlindungan Anak
Cucu Harap Program Listrik Desa tak Tumpang Tindih
Komisi IV Sesalkan Konstruksi Legok Nangka di 2025
Cucu: Penyediaan Listrik Penting bagi Warga Jabar

Editorial



    sponsored links