free hit counter code Puluhan Warga Luka Akibat Puting Beliung - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Puluhan Warga Luka Akibat Puting Beliung

    Puluhan Warga Luka Akibat Puting Beliung

    • Kamis, 22 Februari 2024 | 10:02:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews Bandung - Angin puting beliung menerjang Kabupaten Bandung - sumedang, Rabu (22/2/2023). Puluhan orang luka-luka akibat peristiwa tersebut

    Pj Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin langsung meninjau lokasi bencana puting beliung pada Rabu (21/2/2024). Peninjauan dilakukan untuk memastikan penanganan berjalan optimal. 

     

    Bey menuturkan, masyarakat yang terluka akibat puting beliung sudah mendapatkan penanganan di rumah sakit. Ia juga memastikan tidak ada korban jiwa karena bencana tersebut. 

     

    "Di Klinik Kahatex tadi ada 19 pasien luka ringan. Kemudian, saya ke Rumah Sakit Kesejahteraan Keluarga, 10 (orang) luka ringan. Semua berobat jalan. Kadinkes Jabar saat ini sedang mendata berapa jumlah pasien," ucap Bey. 

     

    Selain mengecek penanganan warga yang mengalami luka, Bey meninjau perumahan yang mengalami kerusakan. Menurutnya, tim gabungan dan masyarakat bahu-membahu membersihkan puing-puing atap rumah dan pohon tumbang. 

     

    "Kami ke Markas BRIMOB, kami ke lokasi daerah perumahan. Banyak rumah yang atapnya terbang, tidak ada atap, ada rangka baja sebuah rumah dibangun terbang," ucapnya. 

     

    "Ini bencana jangan dibayangkan rumah roboh atau seperti tertimpa longsor. Ini material rumah yang bisa terbang ke daerah lain. Tapi, saya lihat kondisi sudah mulai kondusif," imbuhnya. 

     

    Bey pun meminta masyarakat untuk tetap waspada terhadap bencana alam. "Masyarakat harus waspada. Walaupun tadi di lokasi warga menyampaikan cuaca panas sekali tiba-tiba hujan. Artinya, kita harus tetap waspada. Jangan sampai lengah," ucapnya. 

     

    Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar sudah mengirim tim ke lokasi kejadian untuk melakukan pendampingan kaji cepat ke lokasi terdampak.

     

    Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Muda BPBD Jabar Hadi Rahmat mengatakan, BPBD Kabupaten Sumedang saat ini sedang melakukan asesmen terkait bencana puting beliung yang terjadi di sejumlah wilayah di Kabupaten Sumedang, khususnya di Kecamatan Jatinangor.

     

    Menurut Hadi, terkait jumlah kerusakan dan korban, BPBD Kabupaten Sumedang sampai saat ini masih melakukan tahap kaji cepat. (*)

    bas

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Puluhan Warga Luka Akibat Puting Beliung
    Jalur Haurpugur - Cicalengka Sudah Bisa Dilalui KA
    Bunda Literasi Jawa Barat Buka Pameran Buku Internasional Big Bad Wolf Books
    5 Danau Pengendali Banjir Bakal Dibangun di Kabupaten Bandung
    Firman B Sumantri Dilantik Sebagai Ketua Depidar SOKSI Kabupaten Bandung

    Editorial


      Info Kota


        Inspirasi