free hit counter code Balai Mektan Kuliahkan 24 Office Boy dan Tukang Kebun - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter
Balai Mektan Kuliahkan 24 Office Boy dan Tukang Kebun
Kepala Balai Pengembangan Mekanisasi Pertanian Teguh Khasbudi, SH., MH., MM.

Balai Mektan Kuliahkan 24 Office Boy dan Tukang Kebun

  • Selasa, 26 Januari 2021 | 07:37:00 WIB
  • 0 Komentar

 

JuaraNews, Cianjur– Sebanyak 24 pekerja di lingkungan UPTD (Unit Pelaksana Teknis Dinas) Balai Mekanisasi Pertanian mendapat bea siswa untuk kuliah di jentang strata S1 (Sarjana). Mereka yang dikuliahkan adalah para office boy, tukang kebun, dan pekerja lain yang ada di lingkung Balai Mekanisasi Pertanian.

 

“Alhamdulillah, kami bisa memberi bea siswa S1 untuk pegawai office boy dan pekerja lain yang ada di Balai Mekanisasi Pertanian,” kata Kepala Balai Mekanisasi Pertanian Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Jawa Barat, Teguh Khasbudi, SH. MH., kepada juaranews.com di kantornya, pekan lalu.

 

Ia mengatakan, bea siswa diberikan dengan biaya swadaya dan upaya-upaya yang dilakukan balai tersebut. Pihaknya bekerja sama dengan perguruan tinggi swasta di Sukabumi dalam melaksanakan perkuliahannya.

 

“Belajarnya sabtu minggu, pihak dosen yang datang atau bisa juga mahasiswa yang datang ke kampus. Waktunya menyesuaikan karena mereka juga harus bekerja sesuai tugas dan fungsinya,” kata Teguh.

 

Ia menambahkan, program ini sengaja diberikan untuk memberdayakan pegawai yang ada di lingkungan kerjanya. Para office boy, katanya, harus memiliki masa depan, khususnya bagi mereka yang masih muda.

 

Teguh menambahkan, pihaknya pun membangun sarana dan prasarana di Balai Mekanisasi Pertanian, meski tanpa dukungan APBD. Dengan dukungan ini, pihaknya bisa mengoptimalkan kinerja pegawai dalam menjalankan tugas dan fungsinya. (*)

ude

0 Komentar

Tinggalkan Komentar


Cancel reply

0 Komentar


Tidak ada komentar

Berita Lainnya


Jabar Mitigasi Bencana Hidrometeorologi saat Mudik
Pelaksanaan Mudik di Jabar Dipastikan Lancar
Pemprov Jabar Diminta Selesaikan Sertifikasi Aset
44 Anggota DPRD Jabar Belum Laporkan LHKPN
KPK Ingatkan Pemprov  Soal Pencegahan Korupsi

Editorial



    sponsored links