free hit counter code Baru 22 Pemain Bergabung Latihan Perdana Timnas - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


    Baru 22 Pemain Bergabung Latihan Perdana Timnas
    (cnnindonesia) Skuat timnas Indonesia mengikuti latihan perdana

    Baru 22 Pemain Bergabung Latihan Perdana Timnas

    JuaraNews, Jakarta – Timnas Indonesia yang akan melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, kontra Vietnam, menggelar latihan perdana di di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Senin (18/3/2024) malam.

     

    Namun pada latihan perdana jelang laga kontra Vietnam, 21 Maret 2024 tersebut belum semua pemian hadir. Dari 26 pemain, baru 22 penggawa Garuda yang mengikuti latihan. Jumlah tersebut terdiri atas 19 pemain lapangan dan 3 kiper. Empat pemain belum bergabung yakni Sandy Walsh, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, dan Nathan Tjoe-A-On. Keempatnya kabarnya baru bisa bergabung pada latihan Selasa (19/3/2024) besok.

     

    Sebelumnya, Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong memanggil 29 pemain untuk persiapan menghadapi Vietnam yang digelar home and away. Setelah laga pertama pada 21 Maret di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan Jakarta, tim Merah Putih selanjutnya akan melakoni laga away di Stadion My Dinh, Hanoi Vietnam pada 6 Maret 2024 mendatang.

     

    Tiga pemain akhirnya dicoret oleh Caoch STY. Ketiganya yakni Jordi Amat (Johor Darul Tazim FC), Elkan Baggott (Ipwich Town), dan Yance Sayuri (PSM Makassar) yang dipastikan absen karena 3 pemain tersebut mengalami cedera. Skuat kali ini pun sedikit berbeda dengan daftar pemain yang diturunkan pada Piala Asia 2023 Qatar, Januari 2024 lalu.

     

    Di luar 3 pemain yang dicoret karena cedera, ada beberapa pemain masuk dan keluar dibanding skuat Piala Asia lalu. Di sektor penjaga gawang, Ernando Ari (Persebaya Surabaya) tak dibawa karena cedera, juga Syahrul Trisna (Persikabo). Sebagai gantinya, kembali masuk Nadeo Argawinata (Borneo FC) dan Adi Satryo (PSIS Semarang).

     

    Lalu di sektor belakang, 2 pemain naturalisasi anyar masuk, yakni Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen) dan Jay Idzes (Venezia FC). Sedangkan yang tak masuk, Shayne Pattynama (Viking FK) karena cedera, dan menyusul kemudian Jordi Amat dan Elkan Baggott. Lalu di sektor tengah, Saddil Ramdani (Sabah FC) tak bisa bergabung. Sebagai gantinya, Arkhan Fikri (Arema FC) dipanggil, dan tambahan pemain naturalisasi baru Thom Haye (SC Heerenveen). Selanjutnya di lini depan, hanya ada 1 pergantian, yakni masuknya pemain naturalisasi Ragnar Oratmangoen (Fortuna Sittard) menggantikan Dendy Sulistyawan (Bhayangkara).

     

    Sementara itu, pemain di Piala Asia yang kembali dipanggil sebanyak 19 orang, yakni Kiper Muhamad Riyandi. Di sektor belakang; Sandy Walsh, Rizky Ridho, Edo Febriansah, Asnawi Mangkualam, Wahyu Prasetyo, Yakob Sayuri, Justin Hubner, dan Pratama Arhan. Di tengah; Marselino Ferdinan, Ricky Kambuaya, Marc Klok, dan Ivar Jenner. Lalu di depan; Rafael Struick, Witan Sulaeman, Egy Maulana, Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, dan Hokky Caraka.

     

    Latihan sendiri dimulai pada pukul 19.30 WIB. Keiga kiper langsung latihan terpisah, sedangkan para pemain lapangan melakukan pemanasan bersama pelatih fisik. Berseragam hitam merah, para pemain menjalani pemanasan dengan serius.

     

    Coach STY pun langsung mengawasi sesi pemanasan ini dari tengah lapangan. Saat ada pemain yang terlihat tidak serius berlatih, STY langsung menegur. Salah satunya Ramadhan Sananta ditegur pelatih asal Korea tersebut di tengah latihan. Namun latihan terbuka ini hanya berjalan 30 menit. Setelah itu latihan digelar tertutup bagi wartawan, karena akan ada sesi taktik. STY tidak ingin formasi permainan diketahui calon lawannya, Vietnam.

     

    Berikut ini 26 pemain timnas Indonesia yang akan melawan Vietnam di kualifikasi Piala Dunia 2026:

    Kiper

    1. Nadeo Argawinata - Borneo FC
    2. Muhamad Riyandi - Persis Solo
    3. Adi Satryo - PSIS Semarang

     

    Belakang

    1. Nathan Tjoe-A-On - SC Heerenveen
    2. Sandy Walsh - K.V. Mechelen
    3. Rizky Ridho - Persija Jakarta
    4. Edo Febriansah - Persib Bandung
    5. Asnawi Mangkualam - Port FC
    6. Wahyu Prasetyo - PSIS Semarang
    7. Yakob Sayuri - PSM Makassar
    8. Jay Idzes - Venezia FC
    9. Justin Hubner - Wolverhampton Wanderers
    10. Pratama Arhan - Suwon FC

     

    Tengah

    1. Thom Haye - SC Heerenveen
    2. Arkhan Fikri- Arema FC
    3. Marselino Ferdinan - KMSK Deinze
    4. Ricky Kambuaya - Dewa United
    5. Marc Klok - Persib Bandung
    6. Ivar Jenner - Jong Utrecht

     

    Depan

    1. Ragnar Oratmangoen - Fortuna Sittard
    2. Rafael Struick - ADO Den Haag
    3. Witan Sulaeman - Bhayangkara Presisi FC
    4. Egy Maulana - Dewa United
    5. Dimas Drajad - Persikabo
    6. Ramadhan Sananta - Persis Solo
    7. Hokky Caraka - PSS Sleman. (*)

    Oleh: deni mulyana sasmita / den

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Indonesia hadapi Uzbekistan di Babak Semifinal
    DRAMATIS: Ukir Sejarah Indonesia Masuk Semifinal
    Babak II, Korsel Imbangi Indonesia 2-2
    Brace Struick Bawa Indonesia Ungguli Korsel 2-1
    Ini Susunan Pemain Korea Selatan vs Indonesia

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 28 64
      2. Arsenal 28 64
      3. Manchester City 28 63
      4. Aston Villa 29 56
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 33 70
      2 Persib Bandung 33 62
      3 Bali United 33 58