free hit counter code Wagub Jabar Dorong BPSK Kabupaten/Kota Perkuat Sumber Daya Manusia - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Jabar Juara


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Wagub Jabar Dorong BPSK Kabupaten/Kota Perkuat Sumber Daya Manusia
    (humas pemprov jabar) Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum melantik Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Cirebon, Kota Bogor, dan Kabupaten Sukabumi di Gedung Sate, Jalan Diponegoro Kota Bandung, Kamis (25/2/2021).

    Wagub Jabar Dorong BPSK Kabupaten/Kota Perkuat Sumber Daya Manusia

    • Kamis, 25 Februari 2021 | 16:44:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews, Bandung - Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum melantik Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Cirebon, Kota Bogor, dan Kabupaten Sukabumi di Gedung Sate, Jalan Diponegoro Kota Bandung, Kamis (25/2/2021).

     

    Selain itu, Uu pun melantik anggota pengganti BPSK Kabupaten Bandung dan Kabupaten Karawang periode 2020-2025.

    Dalam sambutannya, Uu berharap anggota BPSK yang dilantik hari ini dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, baik kepada konsumen maupun produsen. Apalagi, BPSK memiliki tugas menampung aduan dari masyarakat.

     

    "Jadi salah satu upaya untuk memberikan pelayanan terbaik pada konsumen Jawa Barat, maka hari ini dilantik bertujuan agar konsumen merasa tenang, nyaman, serta ada unsur legalitas dalam proses jual-beli," ucap Uu.

     

    Wagub pun mendorong BPSK kabupaten/kota di Jabar untuk memberikan penyuluhan dan meningkatkan pengetahuan masyarakat sebagai konsumen maupun produsen. Tujuannya agar memahami regulasi yang berlaku dalam transaksi jual-beli.

     

    Guna mewujudkan hal tersebut, kata Uu, BPSK kabupaten/kota di Jabar harus terus memperkuat Sumber Daya Manusia (SDM), baik keahlian dan wawasan anggotanya.

     

    "Kalau kita yang mengikuti seleksi ini tidak menambah ilmu pengetahuan dan tidak menambah pengalaman, kami khawatir tidak akan maksimal dalam melaksanakan tugasnya," tutur Uu.

     

    "Apalagi hari ini loncatan-loncatan teknologi semakin luar biasa, penemuan-penemuan kelimuan semakin hebat," imbuhnya.

     

    Wagub Uu menyatakan, jika SDM BPSK terus diperkuat dengan sejumlah pelatihan, pelayanan kepada masyarakat pun akan semakin prima. (*)

    Oleh: JuaraNews / bar

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Bey Machmudin: Hati-hati, Marak Investasi Bodong
    UPI Siap Jadi Agen Penggerak Pengelolaan Sampah
    Rutilahu Diharapkan Bisa Dikelola oleh Masyarakat
    Buruh Sosialisasikan Putusan MK soal UU Cipataker
    LPI Gelar Diskusi soal Politik Identitas

    Editorial



      sponsored links