Hadapi Jadwal Padat, Persib Latihan 2 Kali Sehari
- 15 November 2024 | 06:30:00 WIB
PERSIB mulai mempersiapkan diri menghadapi laga Pekan 11 Liga 1 2024-2025, kontra Borneo FC yang akan digelar di GBLA pada 22 November 2024.
PERSIB mulai mempersiapkan diri menghadapi laga Pekan 11 Liga 1 2024-2025, kontra Borneo FC yang akan digelar di GBLA pada 22 November 2024.
MENGHADAPI kompetisi Liga 1 musim 2024-2025, tim Persib Bandung menyusun kembali komposisi pemain.
MAJU kena mundur kena. Peribahasa itu tepat menggambarkan kondisi saat ini, terkait penanggulangan Covid-19.
KUALIFIKASI Piala Dunia 2026 zona Asia memasuki Babak 1 yang digelar mulai 16 November 2023 hingga 11 Juni 2024.
JuaraNews, Bandung – Kompetisi AFC Champions League Two (ACL 2) 2024-2025 bakal kembali bergulir, dengan memasuki matchday 4 yang akan digelar mulai Selasa (5/11/2024) malam hingga Kamis (7/11/2024) malam WIB.
Wakil Indonesia, Persib Bandung yang tergabung di Grup F, bakal melakoni laga hidup-mati pada matchday 4 ini. Sesuai jadwal Grup F yang dirilis AFC, Maung Bandung akan dijamu Lion City Sailors di Bishan Stadium, Singapura, Kamis (7/11/2024) mulai pukul 19.00 WIB. Di waktu yang sama, Zhejiang FC menjamu Port FC di Huanglong Sport Center Stadium, Huangzho China.
Matchday 4 nanti sangat menentukan langkah Persib selanjutanya. Betapa tidak, saat ini Maung Bandung terdampar di dasar klasemen Grup F dengan hanya mengoleksi 1 poin, dari hasil sekali imbang dan 2 kali kalah. Hasil imbang diperoleh Persib saat menjamu Lion City pada matchday ketiga, 24 Oktober 2024 lalu. Sedangkan 2 kekalahan terjadi pada matchday 1 saat ditekuk Port FC 1-0, dan di matchday 2 oleh Zhejiang FC juga dengan skor 1-0.
Persib berada di bawah tim Liga Super China, Zhejiang FC di peringkat 3 dengan raihan 3 poin dari hasil sekali menang atas Persib, dan kalah dari Lion City 2-0 dan Port FC 1-0. Sementara posisi puncak ditempati Lion City dengan koleksi 7 poin, dari hasil 2 kali menang dan sekali imbang. Setelaj mengalahkan Zhejiang dan menahan imbang Persib, tim wakil Liga Super Singapura tersebut berhasil menekuk Port FC 3-1. Port FC sendiri menempati posisi runner up dengan kolekn 6 poin dari hasil 2 menang dan sekali kalah.
Laga ketiga penyisihan Grup F ini sangat menentukan langkah ke babak selanjutnya. Diketahui hanya juara dan runner-up grup yang berhak lolos ke babak 16 Besar. Karena itu jika kembali menelan kekalahan dari Lion City, dipastikan Persib tersingkir dari persaingan menuju 16 Besar. Begitu pula bagi Zhejiang, jika kalah oleh Port FC, langkahnya bakal terhenti. Dan dengan demikian, Lion City dan Port FC yang berhak melaju ke 16 Besar, kendati babak penyihan Grup F masih menyisakan 2 laga lagi.
Hal tersebut bisa terjadi, karena nantinya Lion City bakal mengemas 10 poin, dan Port FC 9 poin, yang tak mungkin disalip oleh Zhejiang yang mengoleksi 3 poin dan Persib 1 poin. Kendati nanti pada Zhejiang bisa menyapu bersih poin matchday 5 dan 6, menghadapi Persib dan Port FC, tim dengan julukan Green Giants tersebut kemungkinan kalah produktivitas dan selisih gol. Apalagi bagi Persib, kalau pun bisa meraih kemenangan di 2 laga sisa, raihan angka Maung Bandung maksimal hanya 7 poin, tertinggal jauh dari Port FC ataupun Lion City.
Kendati peluangnya cukup berat untuk lolos dari fase Grup F ini, Pelatih Persib Bojan Hodak tak mau mengibarkan bendera putih. Menurutnya, tak ada yang namanya ‘laga hidup-mati’ dalam sepak bola. Dia menegaskan, semua pertandingan adalah sama, yakni pilihan menang atau kalah. Dan tentunya, Persib bakal melakukan hal terbaik untuk meraih hasil maksimal.
"Tidak ada laga hidup dan mati, ini bukan seperti ada seseorang yang mengarahkan senjata ke arah kamu. Jadi ini bukan hidup mati. Ini adalah sepak bola dan yang terpenting pemain harus melakukan yang terbaik. Tidak ada yang lain," tegas Hodak saat dimintai komentarnya oleh wartawan di sela-sela memimpin latihan di SPOrt Jabar, Arcamanik Kota Bandung, Senin (4/11/2024).
Berikut ini jadwal lengkap Mactday 4 AFC Champions League Two 2024-2025:
Jadwal Matchday 4
Grup A
6 November 2024
Pukul 23.00 WIB Tractor FC vs FC Ravshan
Al-Wakrah vs Mohun Bagan FC (ditunda)
Grup B
6 November 2024
Pukul 21.00 WIB Altyn Asyr vs Al-Taawoun
Pukul 23.00 WIB Al-Khaldiya SC vs Air Force Club
Grup C
5 November 2024
Pukul 23.00 WIB Sepahan FC vs Sharjah FC
Pukul 23.00 WIB Al-Wehdat vs FC Istiqlol
Grup D
6 November 2024
Pukul 21.00 WIB FC Nasaf vs Al-Hussein
Pukul 23.00 WIB Kuwait SC vs Shabab Al-Ahli
Grup E
7 November 2024
Pukul 15.00 WIB Sydney FC vs Sanfrecce Hiroshima
Pukul 19.00 WIB Eastern AA vs Kaya FC Iloilo
Grup F
7 November 2024
Pukul 19.00 WIB Lion City Sailors vs Persib Bandung
Pukul 19.00 WIB Zhejiang FC vs Port FC
Grup G
6 November 2024
Pukul 19.00 WIB Bangkok United vs Lee Man
Pukul 19.00 WIB Nam Dinh FC vs Tampines Rovers
Grup H
7 November 2024
Pukul 17.00 WIB Dynamic Herb Cebu FC vs Muangthong United
Pukul 17.00 WIB Jeonbuk Hyundai vs Selangor FC. (*)
Oleh: deni mulyana sasmita / den
0 KomentarPERSIB mulai mempersiapkan diri menghadapi laga Pekan 11 Liga 1 2024-2025, kontra Borneo FC yang akan digelar di GBLA pada 22 November Selengkapnya..
BOJAN Hodak mempunyai waktu lebih dari sepekan untuk mempersiapkan timnya sebelum melakoni laga Pekan 11 Liga 1 2024-2025 menghadapi Borneo Selengkapnya..
TIGA pemain muda Persib Bandung memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia U-22 yang akan berlaga di ajang Piala AFF Selengkapnya..
BOJAN Hodak senang Persib bisa meraih kemenangan perdana di ACL 2 2024-2025, setelah mengalahkan Lion City Sailors 3-2, Kamis (7/11/2024) Selengkapnya..
PERSIB tetap menjaga peluang lolos ke babak 16 Besar ACL 2 2024-2025, setelah mengalahkan Lion City Sailors 3-2, Kamis (7/11/2024) malam Selengkapnya..
Tim | M | Point | ||
---|---|---|---|---|
1 | Borneo FC | 10 | 21 | |
2 | Persebaya Surabaya | 10 | 21 | |
3 | Persib Bandung | 10 | 20 |
TIGA pemain muda Persib Bandung memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia U-22 yang akan berlaga di ajang Piala AFF 2024.
TIGA pemain muda Persib Bandung memberikan yang terbaik untuk timnas Indonesia U-22 yang akan berlaga di ajang Piala AFF 2024.
Tim | M | Point | ||
---|---|---|---|---|
1. | Liverpool | 7 | 18 | |
2. | Manchester City | 7 | 17 | |
3. | Arsenal | 7 | 17 | |
4. | Chelsea | 7 | 14 | |
Tampilkan Detail |