free hit counter code Timnas Pelajar U-16 Bermarkas di Bandung - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


  • PLN Mobile Proliga 2024 Siap Digelar
    PLN Mobile Proliga 2024 Siap Digelar
    • 23 April 2024 | 15:14:00 WIB

    LIGA voli profesional paling bergengsi di tanah air ini akan mampu mencetak atlet-atlet voli Indonesia berkelas dunia.

Opini


    Timnas Pelajar U-16 Bermarkas di Bandung
    (Humas Pemkot Bandung) Peresmian Asrama Bhintukai, Tempat Timnas Pelajar U-16, di Bandung Jumat (26/3/2021)

    Timnas Pelajar U-16 Bermarkas di Bandung

     

    JuaraNews Bandung - Kota Bandung kini menjadi kawah candradimuka tim nasional pelajar U-16 Indonesia. Pasalnya, tim ini kini bermarkas di Kota Bandung.

    Para pemain yang berasal dari seluruh Indonesia ini kini tinggal di Asrama Bhintuka yang berada di Jalan Muara Sari l itu, terletak di Kecamatan Bojongloa Kidul.

    Sebanyak 22 pemain Garuda Muda ini tinggal di Asrama Bhintuka yang merupakan akronim dari Bhineka Tunggal Ika.

    Asrama ini sangat representatif. Mulai dari kamar, dapur dan ruangan luas untuk mengatur strategi.

    Tah hanya itu, timnas kali ini pun sudah berkembang, memiliki ekstrakulikuler seperti belajar bahasa, pembentukan karakter sampai melakukan podcast dengan konten yang sesuai.

    "Pembentukan timnas ini bukan hanya di lapangan saja, tapi pembentukan juga di luar lapangan. Bagaimana kita membentuk karakter mereka seperti mental, itu utama," tutur Manager Timnas Pelajar u-16 Kemenpora RI, Ray G. Manurung pada peresmian Asrama Bhintuka, Jumat (26/3/2021)

    "Saya percaya anak-anak ini dikumpulkan oleh Kemenpora yang terbaik seluruh Indonesia. Jadi kalau hanya sekedar jadi pemain bola itu pasti punya, untuk prestasi lebih mendunia butuh dukungan teknis, seperti tempat, kebersihan, didikan, kursus bahasa sampai multimedia ada di sini," jelasnya.

    Menurutnya, di asrama ini terdapat ruangan untuk latihan bahasa, membuat stresmaming sendiri seperti podcast dan radio.

    "Juga bermain musik. Kalau yang suka masak, kita ajak chef sebagai guru. Jadi asrama ini cukup mendukung sebagai kemistri pemain agar terbentuk,"ujarnya.

    Sementara itu, Wakil Wali Kota Bandung, Yana Mulyana mengucapkan syukur atas diresmikannya asrama tersebut. Ia pun senang karena Kota Bandung sebagai tempat untuk dikumpulkannya para pemain muda.

    "Pemkot (Pemerintah Kota) Bandung mengapresiasi, bahwa Kota Bandung dipilih menjadi pusat pelatihan timnas pelajar U-16," ujarnya.

    Ia berharap, tim tersebut mampu menorehkan prestasi, baik lokal, nasional sampai internasional.

    "Mudah-mudahan bisa memberikan prestasi yang baik dan menjadi inspirasi bagi persepakbolaan khususnya di Kota Bandung,"kata Yana.

    Sementara itu, Deputi Bidang Pembudayaan Olahraga, Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Raden Isnanta menyampaikan, di asrama yang baru tersebut, para pemain nantinya bisa diskusi, pembinaan mental, karakter dan belajar.

    "Ruangannya representatif, sehingga sukses di semua lini. Bukan hanya menggiring bola di lapang, tapi juga berpikir pintar untuk menyusun taktik dalam permainan," ujarnya. (*)

    bas

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Kawal Pengiriman 16 Ton RDF ke Pabrik Semen
    Realisasi Dana CSR Jabar Naik Jadi Rp251 Miliar
    Suara PKS Meningkat Optimis Menang di Pemilukada
    Kepala Desa Cimekar Bakal Digugat
    Sukses Cetak Para Wirausaha Muda Dalam Pelatihan

    Editorial


      Info Kota


        Inspirasi