free hit counter code Ciro Siap Kerja Keras Curi 3 Poin dari Persebaya - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Ciro Siap Kerja Keras Curi 3 Poin dari Persebaya
      (persib.co.id) Ciro Alves saat konferensi pers jelang laga

      Liga 1 2024-2025

      Ciro Siap Kerja Keras Curi 3 Poin dari Persebaya

      • Kamis, 17 Oktober 2024 | 21:42:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung – Penyerang Persib Bandung Ciro Alves memastikan, semua pemain akan bekerja keras meraih kemenangan saat menjamu Persebaya Surabaya pada laga Pekan 8 Liga 1 2024-2025 yang akan digelar di Stadion si Jalak Harupat (SJH), Kabupaten Bandung, Jumat (18/10/2024) mulai pukul 15.30 WIB.

       

      Pemain asal Brasil ini berharap, semua persiapan yang dilakukan berjalan baik dan berbuah kemenangan di rumah sendiri. "Besok akan menjadi laga sulit. Tapi, kami akan berusaha untuk memenangkan pertandingan," ungkap Ciro dalam sesi konferensi pers jelang lagab di SJH, Kamis (17/20/2024).

       

      Ciro menilai, Persebaya yang saat ini memuncaki klasemen sementara merupakan tim yang kuat. Hingga pekan ketujuh lalu, tim Bajul Ijo yang telah mengemas 17 poin, baru kebobolan 2 gol dengan menyarangkan 7 gol.

       

      "Bagi kami, kami harus respek kepada mereka dan kami harus tetap bermain normal. Saya percaya pada diri sendiri dan rekan-rekan setim. Saya tahu ini tidak mudah, tapi saya akan melakukan yang terbaik untuk pertandingan ini," jelasnya.

       

      Menurut Ciro, bukan hal mudah juga untuk bisa mengalahkan Persebaya di situasi timnya tanpa dukungan langsung Bobotoh akibat saksi tanpa penonton. Namun dia dan teman-temannya akan berusaha maksimal untuk raih 3 poin.

       

      "Melawan tim besar dan berada di peringkat pertama klasemen. Ini akan menjadi laga yang bagus, sayangnya fans tidak bisa hadir dan tidak ada suporter," kata Ciro.

       

      "Bagi saya tentu akan lebih baik jika bermain dengan suporter. Bagi saya ini sangat penting untuk motivasi di dalam lapangan. Tapi Persib, baik ada suporter maupun tidak ada suporter, tetap akan berusaha meraih kemenangan," pungkasnya. (*)

      Oleh: deni mulyana sasmita / den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Ini Perkiraan Susunan Pemain Persib vs Borneo FC
      Padat, Persib Lakoni 9 Laga hingga Akhir Tahun
      Di Liga, Borneo Tak Pernah Menang di Markas Persib
      Jamu Pemuncak Klasemen, Persib Usung Target 3 Poin
      Bobotoh Kembali Hadir, Ciro Janji Tampil Maksimal

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 10 21
      2 Persebaya Surabaya 10 21
      3 Bali United 10 20

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail