free hit counter code Persib Bertekad Jaga Tren Positif lawan PSS Sleman - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Persib Bertekad Jaga Tren Positif lawan PSS Sleman
      (persib.co.id) Bojan Hodak saat jumpa pers jelang laga kontra PSS

      Persib Bertekad Jaga Tren Positif lawan PSS Sleman

      JuaraNews, Solo - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak tetap mencanangkan kemenangan saat timnya melakoni laga Pekan 34 Liga 1 2023-2024 kontra PSS Sleman di Stadion Manahan, Solo, Selasa (30/4/2024) sore.

       

      Kendati Persib sudah sudah memastikan lolos ke Championship Series dan ada sejumlah pemain pilar yang tidak bisa diturunkan, Coach Hodak tetap memburu 3 poin pada laga pamungkas di Reguler Series ini. Selain ingin mengakhiri Reguler Series dengan hasil manis, pelatih asal Kroasia ini ingin tim Maung Bandung tetap menjaga tren positif dalam beberapa laga terakhir ini. Apalagi Persib memiliki rekor bagus saat bertemu PSS, yakni tak pernah kalah dalam 18 pertemuan kedua tim sejak musim 2004 silam.

       

      Kendati menargetkan kemenangan, Hodak menilai, laga nanti tidak akan berjalan mudah. Sebab, dia tidak bisa menurunkan kekuatan terbaiknya. Ada 4 pemain yang tidak dibawa ke Solo karena harus menjalani proses pemulihan, seperti Nick Kuipers, Dedi Kusnandar, Rezaldi Hehanussa, dan Henhen Herdiana,

       

      “Beberapa pemain kami perlu pemulihan setelah pertandingan sebelumnya,” ungkap Hodak dalam sesi konferensi pers jelang laga di Stadion Manahan, Senin (29/4/2024).

       

      Walau tak bisa membawa skuat terbaiknya, Hodak menegaskan, timnya akan tetap berusaha sebaik mungkin. Dia pun cukup percaya diri menatap pertandingan kali ini, karena Maung Bandung memiliki statistik tandang yang cukup bagus.

       

      “Pertandingan tandang kami punya rekor bagus dan kami ingin menjaga tren itu dan mudah-mudahan kami bisa menjaga rekor itu,” ucapnya.

       

      Pada kesempatan sama, kapten tim Marc Anthony Klok mengatakan, timnya akan tetap berjuang meraih kemenangan atas PSS pada laga nanti. Pemain naturalisasi keturunan Belanda tersebut menginginkan hasil positif selalu diraih Maung Bandung dalam setiap pertandingan, tak kecuali saat dijamu PSS.

       

      “Sama seperti semua pertandingan, kami mau menang. Kami sudah melakukan persiapan dengan sangat baik,” ucap Klok.

       

      Meski akan tampil tanpa sejumlah pemain utama, Klok menegaskan, dia dan rekan-rekannya tetap menginginkan kemenangan dan menutup Reguler Series dengan manis.

       

      “Mungkin tim sedikit beda dari pertandingan terakhir kami, tapi kami masih ingin kemenangan. Dan saya melihat ke depan untuk laga ini,” tegasnuya. (*)

      Oleh: deni mulyana sasmita / den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Dijamu Persib, Fans Bali Dilarang Datang ke SJH
      Tiket Persib vs Bali Masih Tersedia, Buruan Pesan!
      Ezra Walian Bertekad Raih Kemenangan di Leg Kedua
      Imbang di Leg 1 Tetap Hasil Positif bagi Persib
      Imbang 1-1 di Bali, Leg 2 di Bandung Jadi Penentu

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 34 70
      2 Persib Bandung 34 62
      3 Bali United 34 58

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Arsenal 36 83
      2. Manchester City 35 82
      3. Liverpool 36 78
      4. Aston Villa 36 67
      Tampilkan Detail