free hit counter code Cyrus jadi WNI, Persaingan Kiper Timnas LebihKetat - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


    Cyrus jadi WNI, Persaingan Kiper Timnas LebihKetat
    (instagrram/cmargono) Cyrus Margona saat berkostum Panathinaikos

    Cyrus jadi WNI, Persaingan Kiper Timnas LebihKetat

    JuaraNews, Jakarta – Timnas Indonesia kembali mendapat tambahan kekuatan baru untuk melakoni laga kualifikasi Piala Dunia 206 zona Asia.

     

    Kali ini, kiper Panathinaikos B Cyrus Margono bisa memperkuat tim Merah Putih setelah sudah resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI), Kamis (21/3/2024) berbarengan dengan hari laga timnas menghadapi Vietnam pada laga ketiga Grup F.

     

    Kehadiran pemain 22 tahun blasteran Jawa-Belanda tersebut akan leih memanaskan persaingan kiper di skuat timnas. Cyrus menjalani prosesi pengambilan sumpah pada Kamis (21/3/2024) pagi. Ia menjalani prosesi tersebut didampingi sang ayah, Johan Margono, dan Staf Khusus Kemenpora Bidang Diaspora dan Kepemudaan Hamdan Hamedan.

     

    Cyrus sendiri meraih status WNI bukan melalui jalur naturalisasi atau pewarganegaraan, melainkan via jalur Surat Keterangan Keimigrasian (SKIM), setelah sempat melepas paspor Indonesianya.

     

    "Sekadar informasi, Cyrus adalah anak berkewarganegaraan ganda yang terlambat memilih Indonesia, lalu diberikan kesempatan memilih Indonesia melalui PP (Peraturan Pemerintah) No 21 Pasal 3A dan Permenkumham No 13 Tahun 2023," kata Hamdan melalui akun Instagram pribadinya.

     

    Kasus Cyrus ini sama dengan yang dilalui Elkan Baggott dan IrfanBachdim. Keduanya tidak menjalani proses naturalisasi untuk menjadi WNI. Keluarnya SKIM tersebut diatur UU No 12 Tahun 2006 tentang kewarganegaraan Republik Indonesia Pasal 6.

     

    Dalam pasal tersebut juga mengatur anak yang memiliki kewarganegaraan ganda dapat memilih salah satu kewarganegaraan ketika anak telah berusia 18 tahun atau sudah menikah. Pemilihan itu bisa dilakukan dengan cara tertulis paling lambat 3 tahun setelah anak berusia 18 tahun atau menikah.

     

    Cyrus mengakui ada proses panjang untuk mendapatkan paspor Indonesia bukanlah hal yang mudah.  Apalagi Cyrus bukanlah pemain yang mendapatkan rekomendasi dari Timnas Indonesia untuk segera mendapatkan paspor Indonesia.

     

    "Prosesnya sangat sulit, dibantu Pak Hamdan Hamedan dan ayah saya, itu sangat sulit, ada naik turun tapi akhirnya saya disini, saya sangat senang," kata Cyrus seusai mengambil sumpah WNI. 

     

    Cyrus Margono yang beragama Islam pun hanya memiliki waktu sedikit untuk merasakan Ramadhan di Indonesia.  Dia mengakui akan segera kembali ke Yunani pada Jumat (22/3/2024) ini karena klubnya akan bertanding dalam waktu dekat ini. "Saya harus kembali besok," ucapnya.

     

    Pemain kelahiran New York, Amerika Serikat itu sebelumnya memiliki kewarganegaraan ganda. Ayahnya dari Indonesia, tepatnya Bali, sedangkan sang ibu dari Iran. Cyrus adalah pemuda kelahiran Mount Kisco, Amerika Serikat, pada 9 November 2001. Sedari kecil Cyrus sudah menekuni sepak bola. Itu dimulai dari New York Soccer Club dan Met Oval Academy. Pada 2015, kiper berpostur 190 cm itu sempat berlatih dengan Inter Milan Academy.

     

    Empat tahun setelahnya Margono memperkuat klub sepak bola kampus, Universitas Denver. Ia kemudian pindah ke Universitas Kentucky dan memperkuat klub kampusnya, UK Wildcats. Jalan kariernya kemudian mengalami lompatan besar setelah dipinang Panathinaikos B pada 30 Agustus 2021.

     

    Sejauh ini, Cyrus yang sedang menjalani musim ketiganya tercatat sudah 17 kali memperkuat Panathinaikos. Berdasarkan data Transfermarkt, dari 17 penampilan itu, delapan di antaranya terjadi pada musim ini. Dari delapan pertandingan, gawang Cyrus sudah kebobolan 12 gol dan mencatatkan satu clean sheet selama 720 menit berada di lapangan.

     

    Dengan menjadi WNI lagi, Cyrus berpotensi memanaskan persaingan kiper Timnas Indonesia. Saat ini PSSI juga sedang berupaya menaturalisasi kiper FC Dallas Maarten Paes. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah memiliki 4 kiper, yakni Nadeo Argawinata (Borneo FC), Muhamad Riyandi (Persis Solo), dan Adi Satryo (PSIS Semarang) yang sudah didaftarkan pada laga home and away kontra Vietnam. STY pun masih memiliki Ernando Ari Sutaryani (Persebaya Surabaya) yang tidak diikutsertakan karena cedera.

     

    Sayangnya keinginan Cyrus untuk mengawal gawang timnas Indonesia saat menghadapi Vietnam pada 26 Maret 2024 nanti, tidak akan terwujud. Pasalnya, pendaftaran pemain telah ditutup pada  18 Maret lalu. Kalaupun Cyrus jadi masuk skuat Garuda, dia baru bisa bergabung saat melakoni laga kelima dan keenam pada 6 dan 11 Juni mendatang.

     

    Cyrus sendiri mengaku sudah berkomunikasi dengan Pelatih Kiper Timnas Indonesia Yoo Jae Hoon sebelum merampungkan semua proses menjadi WNI. Ia mengatakan ke depan juga bakal menghubungi PSSI. "Ya, sudah (komunikasi) dengan Coach Yoo Jae Hoon. Terakhir berkontak pekan ini," ucapnya.

     

    "Dahulu saya sering ke sini (Indonesia) sehingga saya ingin mendapat kesempatan untuk bisa bermain untuk negara saya," kata Cyrus.

     

    Kehadiran Cyrus juga menambah deretan pemain keturunan yang bisa bermain untuk Timnas Indonesia. Saat ini setidaknya ada 11 pemain naturalisasi di skuat STY. Dari 11 pemain tersebut, 9 di antaranya merupakan keturunan Belanda. Hanya Elkan Baggott Jordi Amat yang bukan keturunan Belanda. Elkan merupakan blateran Inggris, sedangkan Jordi keturunan Spanyol.

     

    Sedangkan 9 pemain keturunan Belanda, yakni Sandy Walsh, Justin Hubner, Marc Klok, Ivar Jenner, dan Rafael Struick, serta 4 pemain naturlisasi baru, yakni  Nathan Tjoe-A-On, Jay Idzes, Thom Haye, dan  Ragnar Oratmangoen. Juga masih ada Shayne Pattynama yang tak masuk di skuat kali ini karena sedang dibekap cedera, sama seperti Elkan Baggott yang dicoret oleh Coach STY untuk laga kontra Vietnam. (*)

    Oleh: deni mulyana sasmita / den

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Catatan STY seusai Indonesia Tekuk Korea Selatan
    Indonesia hadapi Uzbekistan di Babak Semifinal
    DRAMATIS: Ukir Sejarah Indonesia Masuk Semifinal
    Babak II, Korsel Imbangi Indonesia 2-2
    Brace Struick Bawa Indonesia Ungguli Korsel 2-1

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 28 64
      2. Arsenal 28 64
      3. Manchester City 28 63
      4. Aston Villa 29 56
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 33 70
      2 Persib Bandung 33 62
      3 Bali United 33 58