free hit counter code Pekan 29: Borneo Peringkat 1, Persikabo Degradasi - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


  • RPJPD JABAR 2025-2045
    RPJPD JABAR 2025-2045

    RENCANA Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) merupakan dokumen perencanaan pembangunan jangka panjang.

    Pekan 29: Borneo Peringkat 1, Persikabo Degradasi
    (juaranews) Klasemen Liga 1 2023-2024 hingga Pekan 29

    Pekan 29: Borneo Peringkat 1, Persikabo Degradasi

    JuaraNews, Bandung – Hasil laga Pekan 29 Liga 1 2023-2024 yang berakhir Minggu (17/3/2024), telah memastikan 1 tim bakal terdegradasi ke Liga 2 musim depan. Selain itu, 1 tim juga telah memastikan diri menjadi juara atau pemuncak klasemen Reguler Series musim ini.

     

    Tim yang dipastikan turun kasta yakni Persikabo 1973, setelah menelan kekalahan dari Persib Bandung 1-3, Jumat (15/3/2024). Secara hitungan matematis memang Persikabo yang saat ini mengoleksi 17 poin masih punya peluang tipis untuk terhindar dari degradasi, karena dengan kompetisi yang menyisakan 5 laga lagi, tim Laskar Pajajaran bisa meraih maksimal 32 poin.

     

    Namun hal tersebut hampir mustahil bisa diraih Persikabo yang kini diasuh Pelatih Djadjang Nurjaman. Karena artinya Persikabo harus meraih poin sempurna 15 dalam 5 laga, dan di waktu bersamaan, 2 di antara 3 tim pengumpul 31 poin yakni PSS Sleman, Arema FC, dan Persita Tangerang, harus selalu menelan kekalahan. Hal tersebut tentu hampir tidak mungkin terjadi, apalagi di 5 laga sisa, tim dasar klasemen tersebut bakal bertemu dengan tim-tim papan atas yang akan mati-matian mencari kemenangan, seperti peringkat 2 Bali United, peringkat 5 PSIS Semarang, dan peringat 6 Persik Kediri.

     

    Satu lagi tim yang juga hampir dipastikan turun kasta, yakni Bhayangkara FC yang kalah 3-2 oleh Dewa United, Sabtu (16/3/2024). Dengan kekalahan tersebut, BFC tetap mengoleksi 19 poin atau hanya unggul 2 poin atas Persikabo. Peluang BFC untuk keluar dari masih terbuka, kendati berat. Syaratnya harus menyabet poin sempurna pada 5 laga sisa sehinga di akhir kompetisi mengoleksi 34 poin, sambil berharap 3 tim di atasnya miminal mengalamai 4 kekalahan.

     

    Persaingan untuk keluar dari zona degradasi tentu lebih menarik terjadi di peringkat 16, 15, dan 14 yang ditempati Persita, Arema, dan PSS yang sama-sama mengemas 31 poin. Posisi mereka di papan klasemen pun tak berubah dibanding pekan lalu. Persita membuat persaingan makin ketat, setelah berhasil mengalahkan Arema, Rabu (13/3/2024) lalu sehingga kini poinnya menyamai Arema, yakni 31 poin. Nahasnya, peringkat 14 PSS justru menelan kekalahan 0-1 dari Borneo FC, sehingga poinnya stagnan di angka 31. Akhirya ketiga tim pun memiliki poin yang sama, 31. Di laga lainnya, peringkat 13 RANS agak sedikit menjauh dari persaingan zona degradasi, kendati hanya bermain imbang dengan Bali. Kini posisi RANS relatif aman dengan meraih 34 poin.

     

    Sementara itu, dengan kemenangan atas PSS, Borneo yang sudah memastikan menggenggam tiket Championship Series, juga sekaligus memastikan diri sebagai juara atau pemuncak klasemen akhir Reguler Series. Pasalnya, dengan raihan poin saat ini 69 poin, sementara kompetisi hanya menyisakan 5 laga, poinnya tak mungkin tersalip oleh Persib yang berada di peringkat 2 dengan 54 poin. Kalaupun Persib meraih poin sempura di 5 laga sisa, nilai maksimal yang bakal diraih bakal sama dengan Borneo. Namun mengharapkan Borneo selalu kalah dalam 5 laga, sepertinya hampir mustahil.

     

    Persib sendiri dengan kemenangan keempat beruntunnya tersebut, menjadi tim yang paling berpeluang menyusul Borneo ke Championship Series. Maung Bandung hanya membutuhkan 3 kemenangan lagi untuk memastikan tiket babak Semifinal tersebut. Persaingan ketat justru terjadi di 3 peringkat di bawahnya, yang ditempati Bali United dengan 49 poin, lalu Madura United dan PSIS Semarang yang sama-sama mengemas 46 poin.

     

    Hal tersebut terjadi tak lepas dari hasil minor yang diraih Bali dan PSIS. Pada laga pamungkas Pekan 29, Minggu (17/3/2024), Bali harus rela berbagi angka 1-1 dengan RANS Nusantara, sedangkan PSIS justru menelan kekalahan dari Persis Solo 0-2. Sementara di laga lain, Madura bermain imbang 0-0 dengan Persebaya Surabaya, sehingga kini poin menyamai PSIS. Kedua tim juga harus berhati-hati posisinya disalip Persik Kediri yang menempati posisi 6 dengan 43 poin. Sayangnya, Persik gagal meramaikan persaingan di posisi 4, setelah kalah 0-2 oleh Persija Jakarta, sehingga harus tertinggal 3 poin dari MU dan PSIS.

     

    Sementara itu di papan tengah, tidak terlalu banyak perubahan komposisi. Posisi 7 dan 8  tetap ditempati Dewa United dan Persis yang sama-sama mengemas 41 poin, setelah keduanya meraih kemenagan atas lawan-lawannya. Perubahan komposisi justru terjadi di peringkat 9, 10, dan 11 yang kini ditempati Barito Putera (40 poin), Persija Jakarta (38), dan PSM Makassar (37). Tim Juku Eja harus turun dari peringkat 9 setelah kalah oleh 3-1 oleh Barito yang naik 1 step ke posisi 9. Persija pun mengikui jejak Barito naik peringkat ke posisi 10 setelah mengalahkan Persik. Sementara posisi 12 tetap ditempati Persebaya Surabaya dengan 26 poin, setelah bermain imbang dengan MU.

     

    Hasil Pertandingan Pekan 29

    Rabu, 13 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PERSITA TANGERANG 4-3 AREMA FC

    Rabu, 13 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PERSEBAYA SURABAYA 0-0 MADURA UNITED

    Kamis, 14 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PSS SLEMAN 0-1 BORNEO FC

    Jumat, 15 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PERSIKABO 1973 1-3 PERSIB BANDUNG

    Jumat, 15 Maret 2024 pukul 20:30 WIB BARITO PUTERA 3-1 PSM MAKASSAR

    Sabtu, 16 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PERSIJA JAKARTA 2-0 PERSIK KEDIRI

    Sabtu, 16 Maret 2024 pukul 20:30 WIB BHAYANGKARA FC 2-3 DEWA UNITED

    Minggu, 17 Maret 2024 pukul 20:30 WIB PSIS SEMARANG 0-2 PERSIS SOLO

    Minggu, 17 Maret 2024 pukul 20:30 WIB RANS NUSANTARA 1-1 BALI UNITED. (*)

    Oleh: deni mulyana sasmita / den

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Pekan 10: Borneo ke Puncak, Persib Turun Urutan 3
    Lion City Percaya Diri Bisa Kalahkan Persib
    Ini Jadwal Pertandingan Pekan 10 Liga 1 2024-2025
    Semen Padang Siap Bangkit Curi Poin dari Persib
    Pekan 9, Persib Naik ke Posisi 2 Pepet Bali United

    Editorial


      Jadwal Liga



      sponsored links


      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 10 21
      2 Persebaya Surabaya 10 21
      3 Persib Bandung 10 20