free hit counter code PSBS Tekuk Bali Utd, Persib Turun ke Peringkat 3 - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      PSBS Tekuk Bali Utd, Persib Turun ke Peringkat 3
      (persib.co.id) Laga Persib vs Semen Padang berakhir imbang 1-1

      liga 1 2024-2025

      PSBS Tekuk Bali Utd, Persib Turun ke Peringkat 3

      • Minggu, 3 November 2024 | 17:37:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung – Persaingan tim papan atas di klasemen sementara Liga 1 2024-2024 pada Pekan 10, telah usai dengan menempatkan kembali Borneo FC di peringkat 1.

       

      Sebelumnya, pada hari pertama, Jumat (1/11/2024) lalu, Persib Bandung sempat mengambil alih puncak klasemen dari Bali United, setelah bermain imbang 1-1 dengan Semen Padang di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung. Namun tambahan 1 poin, membuat posisi Maung Bandung aman dari salipan rival-rivalnya di papan atas.

       

      Terbukti takhta sementara Liga 1 hanya berumur 1 hari. Keesokan harinya pada Sabtu (3/11/2024), Persib langsung turun kembali ke peringkat 3, disalip oleh Borne dan Persebaya Surabaya. Borneo berhasil mengambil alih puncak klasemen setelah mengalahkan Dewa United 1-0, Sabtu (2/11/2024) malam. Sedangkan pada sore harinya, Persebaya juga menang tipis 1-0 atas PSIS semarang. Dengan kemenangan tersebut, Borneo dan  Persebaya sama-sama mengoleksi 21 poin, namun Borneo lebih unggul selisih gol dengan +10 (16-6) dibanding Persebaya +4 (9-5).

       

      Pada hari ketiga, sebenarnya Bali United berkesempatan kembali ke puncak klasemen. Namun sayang, Bali harus menyerah 0-2 dari PSBS Biak pada laga yang digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali, Minggu (3/11/2024) sore. Dengan hasil negatif tersebut, Bali tetap mengoleksi 20 poin dan posisinya turun 3 tingkat ke peringkat 4 dengan koleksi 20 poin. Raihan poin Bali sama dengan Persib, namun Maung Bandung unggul selisih gol, yakni +10 (18-8) dibanding Bali +8 (16-8).

       

      Dengan demikian, dipastikan pada akhir Pekan 10 ini, Borneo memuncaki klasemen sementara dengan 21 poin, diikuti Persebaya juga dengan 21 poin. Lalu di peringkat 3 ditempati Persib dengan 20 poin, diikuti Bali juga dengan 20 poin. Posisi keempat tim tak akan tesalip oleh tim lainnya, karan perbedaan poinnya lebih dari 3 angka, khusunya dari peringkat 5 PSM Makassar yang kini baru mengemas 16 poin, PSM sendiri baru akan melakoni laga ke-10 pada Senin (4/11/2024) malam, menjamu Persik Kediri.

       

      Hasil Pertandingan tim Papan Atas Liga 1 2024-2025 pada Pekan 10

      Jumat, 1 November 2024 Pukul 19.00 WIB PERSIB BANDUNG 1-1 SEMEN PADANG

      Sabtu, 2 November 2024 Pukul 15.30 WIB PSIS SEMARANG 0-1 PERSEBAYA SURABAYA

      Sabtu, 2 November 2024 Pukul 19.00 WIB BORNEO FC 1-0 DEWA UNITED

      Minggu, 3 November 2024 Pukul 13.30 WIB PSBS BIAK 2-0 BALI UNITED

       

      KLASEMEN PAPAN ATAS PEKAN 10

       

       

      M

      M

      S

      K

      Gm-Gl

      S

      P

      1

      BORNEO FC

      10

      6

      3

      1

      16-6

      +10

      21

      2

      PERSEBAYA SURABAYA

      10

      6

      3

      1

      9-5

      +4

      21

      3

      PERSIB BANDUNG

      10

      5

      5

      0

      18-8

      +10

      20

      4

      BALI UNITED

      10

      6

      2

      2

      16-8

      +8

      20

      5

      PSM MAKASSAR

      9

      4

      4

      1

      12-5

      +7

      16

      (*)

      Oleh: deni mulyana sasmita / den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Jeda Kompetisi, Persib tak Agendakan Laga Uji Coba
      3 Maung Ngora Siap Berikan Terbaik untuk Timnas
      Raih 3 Poin, Hodak Sebut Persib Sedang Beruntung
      Tekuk Lion City, Persib Jaga Peluang ke 16 Besar
      Ini Susunan Pemain Lion City vs Persib Bandung

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 10 21
      2 Persebaya Surabaya 10 21
      3 Persib Bandung 10 20

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail