free hit counter code Dalam Kondisi Bugar, Persib Siap jamu Bhayangkara - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Dalam Kondisi Bugar, Persib Siap jamu Bhayangkara
      (persib.co.id) Coach Hodak memantau gim internal Persib

      Dalam Kondisi Bugar, Persib Siap jamu Bhayangkara

      JuaraNews, Bandung - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak puas dengan hasil gim internal pada sesi latihan yang digelar di di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani Kota Bandung, Jumat (22/3/2024) malam.

       

      Menurut Hodak, targetnya dalam gim internal yang berlangsung tertutup tersebut tercapai. Dia pun senang pemainnya mampu menunjukkan kesungguhan, walau hanya bermain di gim internal.

       

      “Secara keseluruhan berjalan baik, apa yang menjadi target di gim internal ini, pemain banyak berlari. Yang terpenting semua berlari,” ungkap Hodak seusai latihan, Jumat (22/3/2024) malam.

       

      Pelatih asal Kroasia ini pun senang karena secara umum kondisi pasukannya dalam keadaan bugar dalam menyongsong laga Pekan 30 Liga 1 2023-2024 kontra Bhayangkara FC yang akan digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis (28/3/2024) mendatang.

       

      “Tidak ada yang mengalami cedera. Hanya Ryan Kurnia sedikit mengalami benturan, tapi yang lainnya dalam kondisi baik,” lanjut Bojan.

       

      Hodak menilai, latihan yang dilakoni anak-anak asuhnya menunjukkan hasil yang bagus. Catatan positif tersebut sangat penting untuk kesiapan Maung Bandung menghadapi Bhayangkara.

       

      “Pemain banyak berlari dan ada beberapa dari mereka dapat hasil bagus dan ini tentu penting untuk menghadapi laga berikutnya,” tutupnya. (*)

      den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Persib Hadapi Jadwal Padat, PSSI tak Mau Bantu
      DDS Absen Lawan PSIS, Hodak Siapkan Dimas Starter
      Persib Bertekad Kembali ke Jalur Kemenangan
      Jamu PSIS, Kuipers Ingin Akhiri dengan Kemenangan
      Persib Jamu PSIS, Beckham Siap Kembali Diturunkan

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 PSM Makassar 4 10
      2 Borneo FC 4 10
      3 Persita Tangerang 3 7

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Manchester City 38 91
      2. Arsenal 38 89
      3. Liverpool 38 82
      4. Aston Villa 38 68
      Tampilkan Detail