free hit counter code Made Wirawan Lega Persib Akhiri Paceklik Kemenangan - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Made Wirawan Lega Persib Akhiri Paceklik Kemenangan
      (net) I Made Wirawan mengawal gawang Persib saat menghadapi PSIS pada laga Pekan 4 Liga 1 2022-2023 di Stadion GBLA, Kota Bandung, Sabtu (13/8/2022).

      Made Wirawan Lega Persib Akhiri Paceklik Kemenangan

      • Minggu, 14 Agustus 2022 | 10:24:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung - Kiper senior Persib Bandung, I Made Wirawan mengaku lega akhirnya Maung Bandung meraih kemenangan perdana di ajang Liga 1 2022-2022 seusai menekuk PSIS Semarang 2-1 pada Pekan 4 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (13/8/2022).


      Kiper yang melakoni laga debutnya musim 2022-2023 dan didapuk jadi kapten tim tersebut pun mengaku senang, karena beban berat yang selama ini menghantui lepas sudah. Made berharap tren positif tersebut bisa berlanjut pada laga-laga berikutnya.


      “Pemain pasti senang dengan hasil ini, satu beban berat bisa dilepaskan karena bisa kita menang hari ini. Mudah-mudahan di pertandingan selanjutnya kita bisa lebih baik lagi dan mengakhiri pertandingan dengan hasil maksimal,” ujar Made dalam sesi konferensi pers seusai laga di Stadion GBLA.


      Selain itu, pemain asal Bali tersebut senang bisa melakoni debutnya musim ini. Sebelumnya Made, sempat masuk daftar pemain cadangan saat Persib menghadapi Borneo FC. Apalagi pada laga debutnya tersebut, Made bisa membantu tim Maung Bandung mengakhir paceklik kemenangan.


      “Yang pasti sangat luar biasa, saya bisa dipercaya main dan kita bisa memenangkan pertandingan meski tadi tidak cleansheet. Tetapi buat saya itu luar biasa, kita bisa melepas beban yang selama ini ada karena ini hasil yang kita harapkan selama ini,” ungkap 39 tahun yang merupakan pemain tertua di Persib ini


      Made sendiri tercatat sudah 9 musim berkostum Persib. Made pun telah memberikan sejumlah trofi untuk Maung Bandung, seperti gelar juara ISL 2014 dan Piala Presiden 2015. Made senang karena kontribusinya masih dibutuhkan oleh tim Maung Bandung. H tersebut semakin memotivasi dirinya untuk membantu tim kembali ke jalur juara.


      “Yang pasti saya masih bisa dipercaya untuk posisi ini, dan berkontribusi pada permainan persib, saya masih bisa dipercaya. Mudah mudahan dengan kepercayaan ini saya bisa lebih baik,” pungkasnya. (*)

      jn

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Persib Gelar Latihan Pemulihan, DDS-Dado Terpisah
      DDS dan Dado Terancam Absen hadapi Port FC
      Hodak Puas Persib Raih Kemenangan Penting di GBLA
      Tekuk Borneo 1-0, Persib Naik ke Peringkat 2
      Babak I, Gol Ciro Bawa Persib UngAguli Borneo 1-0

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Persebaya Surabaya 11 24
      2 Persib Bandung 11 23
      3 Borneo FC 11 21

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 7 18
      2. Manchester City 7 17
      3. Arsenal 7 17
      4. Chelsea 7 14
      Tampilkan Detail