free hit counter code 5 Objek Wisata di Indonesia yang Punah dan Seram - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Opini


    5 Objek Wisata di Indonesia  yang Punah dan Seram
    Ilustrasi

    5 Objek Wisata di Indonesia yang Punah dan Seram

    • Selasa, 3 Oktober 2023 | 17:26:00 WIB
    • 0 Komentar

    JuaraNews, Bandung - Indonesia tidak hanya memiliki pemandangan yang indah serta destinasi wisata alam menakjubkan yang banyak untuk dieksplorasi namun saat ini beberapa diantaranya sudah terbengkalai dan mengisahkan kisah mistis.

    Inilah beberapa nama wisata yang menjadi kisah mistis

    Taman Festival Bali: Daya Tarik, Sejarah, Fasilitas, Harga Tiket Masuk -  Putri Bali Rental

     Taman Festival Bali

    Terletak di Pulau Dewata yang dulunya adalah sebuah tempat rekreasi dan wisata populer nan megah di kawasan pariwisata Denpasar yang mulai dibuka di tahun 1997 terletak dipinggir pantai galak kota Denpasar Bali.


    Lokasi Taman Festival Bali cukup mudah untuk diakses pada masa itu taman Ini menawarkan banyak wahana yang sangat menarik dan spektakuler mulai dari teater 3D, Gunung buatan yang bisa meletus berkala, pertunjukan sinar laser di malam hari, kebun binatang, wisata alam, gedung pertunjukan, serta sejumlah wahana permainan lainnya. Sayang taman ini hanya beroperasi dua tahun saja dan akhirnya tutup di tahun 1999 karena bangkrut dan gejolak ekonomi yang merosot pasca reformasi. pembangunan pun sudah tidak bisa diselesaikan lagi karena kekurangan dana padahal tempat ini nyaris dibuat Roller Coaster terbalik pertama di dunia,


    Kini taman festival bali berubah menjadi tempat angker dan seram karena banyaknya pohon-pohon dan semak belukar yang tumbuh liar, serta Pada tahun 2012 salah satu bangunan di taman festival bali ini terbakar, sisa dari kebakaran ini kemudian membuat tampilan bangunan ini menjadi lebih seram banyak satwa dari kebun binatang yang sempat dibiarkan begitu saja seperti buaya yang diduga masih ada berkeliaran hingga saat ini dan kadang meyakini di taman ini ada arwah anak kecil yang terus memanggil mengajak bermain, tak sedikit pula yang mendengar suara ibu-ibu bernyanyi saat berkunjung pada malam hari, penjaga tempat ini pun mengaku ia nyaris setiap hari bertemu mahluk halus di taman ini.

     

    Dijuluki

     2.. Hotel Puncak Indah Bedugul

    Lokasinya masih bertempat di pulau dewata di 50 km sebelah utara Kuta Bali. Bisa di bayangkan betapa indah dan megah nya hotel ala bintang lima ini kala pertama kali dibangun, namun tak jauh nasibnya dengan taman festival bali hotel, Puncak Bedugul ini pun di bangun tahun 90-an dan ditinggalkan sebelum selesai dibangun pada tahun 2002 akibat terjadinya peristiwa bom Bali.


    Beberapa tahun kemudian masih di awal tahun 2000-an bangunan ini berupaya direnovasi namun mengalami kebuntuan akibat masalah finansial tak ada yang tahu pasti siapa pemilik hotel Puncak Indah Bedugul yang kini terbengkalai, yang pasti banyak cerita seram yang mengelilingi hotel ini mulai dari penampakan hantu salah satu pegawai yang tewas pada malam hari, suara ramai riuh layaknya hotel ini dipenuhi tamu pada malam hari, ada juga pemuda yang hanya lewat di depan Hotel mengaku pernah bertemu sosok gadis berwajah oriental dengan rambut sepundak yang menggodanya saat tengah malam hingga kisah tentang hilangnya suatu grup wisata wisatawan asal Rusia saat mengunjungi bangunan yang misterius ini.

     

    Bounty Beach Club Bungalows, Tempat Mewah yang Kini Berubah Jadi Lokasi  Paling Angker | Kintamani.id


    3. Bounty Beats Club Bungalows

    Berada di Desa kecil tepatnya di Gili Indah atau Gili Meno Lombok Utara Nusa Tenggara Barat, tempat ini awalnya adalah penginapan yang menawarkan ketenangan dan kenyamanan serta tak pernah sepi pengunjung, namun kini berubah menjadi sarang hantu dan ada yang mengatakan kalau Bounty Beach Bungalow sudah tidak beroperasi lagi sejak tahun 2002 akibat bangkrut setelah kasus bom Bali.


    Akibatnya para turis asing enggan datang berkunjung namun ada juga rumor yang menyatakan bahwa sang pemilik meninggal secara misterius dalam kondisi mengenaskan sehingga para pegawai memilih menutup hotel ini karena ketakutan. Selain ada beberapa wisatawan yang doyan adu nyali pernah kesini dan mengaku kalau mereka pernah melihat seseorang di dalam hotel padahal sebelumnya tidak ada orang sama sekali.

    Misteri Kampung Gajah - K-Lite FM Bandung


    4. Kampung Gajah Wonderland

    Berlokasi di Desa Cihideung Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat,
    tempat wisata yang sempat menjadi destinasi favorit pada tahun 2010 karena memiliki sekitar 30 wahana bermain dimulai dari flying fox mobil Gokart hingga kolam bermain air.
    Namun sayang wahana yang berdiri di atas tanah seluas 60 hektar ini terpaksa tutup pada tahun 2018 akibat bangkrut, alhasil Kampung Gajah Wonderland ini hanya menjadi tempat favorit makhluk ghaib semata.


    Bahkan ada kejadian beberapa blogger yang doyan Uji Nyali sempat mendatangi tempat ini dan mengaku merasakan Aura mistik bahkan ada pula yang bertemu penghuni tetap dari Kampung Gajah berupa makhluk tak kasat mata ungkapnya.

    FOTO: Akhir Riwayat Taman Remaja Surabaya

    5. Taman Remaja Surabaya

    Wahana Taman bermain hiburan yang ada di Surabaya ini tidak jauh nasibnya dengan Kampung Gajah Wonderland, taman ini berdiri sejak 20 Februari 1971 dan tutup sejak 31 Agustus 2018.

    Sekarang tinggal menyisakan sederet kisah seram selain kenangan seakan menyatu dengan dunia lain, banyak warga sekitar yang telah mengalami hal mistis di taman ini ada yang kerap mendengar suara keramaian layaknya Taman Remaja Surabaya ini kembali aktif, ada juga pengakuan seorang anak yang mengaku melihat raksasa yang dipenuhi dengan bulu dan berwarna hijau serta penampakan hantu yang penampakannya seperti orang tua yang selalu berdiri di mulut wahana.


    Itulah kisah beberapa objek wisata di Indonesia yang menyimpan segudang kisah di dalamnya. (*)

    Rdsp

    0 Komentar

    Tinggalkan Komentar


    Cancel reply

    0 Komentar


    Tidak ada komentar

    Berita Lainnya


    Inilah Beberapa Daerah Bersuhu Dingin di Indonesia
    Misteri Penghuni Jin Kota Gaib Padang 12 Kalbar
    iBooming, Solusi Sukses Afiliasi di TikTok
    Sesar Lembang, Pahami Patahan di Tanah Parahyangan
    Ini Prediksi Fenomena Badai Matahari Akan Terjadi


    sponsored links