JuaraNews - Dua ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti menglami kekalahan di laga perdana BWF World Tour Finals 2020 di Impact Arena, Thailand, Rabu (27/1/2021).
Praveen/Melatih kalah saat menghadapi wakil tuan rumah Thailand, yakni Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai.
Kekalahan itu seperti ulangan Final Yonex Thailand Open 2020, tepat dua pekan lalu. Sebab, saat itu, Praveen/Melati juga bertemu Puavaranukroh/Taerattanachai, dan kalah.
Kekalahan Praveen/Melati mengikuti jejak Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja yang kalah dari Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Hafiz Faizal/ Gloria Emanuelle Widjaja kalah 21-14, 14-21, dan 17-21 dari Thom Gicquel/Delphine Delrue pada babak penyisihan BWF World Tour Finals 2020, Rabu (27/1/2021).
Pasangan ganda campuran nomor dua Indonesia itu, sebenarnya mengawali laga dengan baik dan mengantongi keunggulan 5-0 dan memenangi gim pertama dengan skor 21-14.
Pada gim kedua Hafiz/Gloria tidak bisa mengulang awal mulus seperti sebelumnya. Pasangan nomor delapan dunia itu malah tertinggal 0-5.
Permainan cepat menguntungkan ganda peringkat 15 dunia itu. Hafiz/Gloria harus mengakui keunggulan Gicquel/Delrue 14-21.
Awal gim ketiga persis seperti gim kedua. Gicquel/Delrue melesat meraih poin dari permainan cepat. Upaya Hafiz/Gloria membenahi penampilan tidak berjalan sempurna.
Kendati dapat menambah angka, namun Hafiz/Gloria tidak dapat mengejar poin lawan. Kekalahan 17-21 menyudahi perlawanan Hafiz/Gloria pada laga pertama babak penyisihan BWF World Tour Finals 2020.(*)
Oleh: arfan sauki / fan
0 Komentar