free hit counter code Semua Pemain Bugar, Persib Siap Kalahkan Persikabo - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Semua Pemain Bugar, Persib Siap Kalahkan Persikabo
      (persib.co.id) Coach Bojan Hodak saat konferensi pers jelang laga

      Semua Pemain Bugar, Persib Siap Kalahkan Persikabo

      • Jumat, 15 September 2023 | 16:18:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Bandung - Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak menegaskan, pasukannya siap tampil menghadapi Persikabo 1973 pada laga Pekan 12 Liga 1 2023-2024 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (16/9/2023) sore.

       

      Hodak mengungkapkan, semua persiapan berjalan baik setelah jeda kompetisi kurang lebih 2 pekan ini. Meski sejumlah pemain kemungkinan absen, dia menilai, secara keseluruhan, timnya siap tanding dan meraih kemenangan dari tim Laskar Padjadjaran.

       

      “Kembali berlatih setelah jeda kondisi pemain fresh, itu yang kami harapkan," ucap Hodak dalam sesi konferensi pers jelang laga di di Graha Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung,, Jumat (15/9/2023).


      Namun ada sejumlah pemain juga diragukan tampil karena masalah kebugaran, seperti Alberto Rodriguez, Edo Ferdiansah, Beckham Putra, dan penyerang Ciro Alves.


      Bahkan Alberto dan Bachkam dipastikan tak akan diturunkan oleh Coach Hodak. Sementara Ciro masih dalam pemantauan tim dokter klub. Demikian juga dengan Edo.


      "Ada dua pemain yang tidak bisa tampil, Beckham dan Alberto. Sementera Ciro masih kami pantau, tentunya harapan kami (Ciro) bisa main,” kata pelatih asal Kroasia tersebut.

       

      Namun untuk posisi Edo yang mengalami masalah kebugaran seusai bergabung dengan Timnas Indonesia, Hodak tidak terlalu khawatir. Karena posisi Edo masih bisa disiasati dengan kehadiran Daisuke Sato.


      "Sato tidak ada masalah dan karena Edo mengalami cedera setelah kembali dari timnas, jadi saya rasa Sato akan langsung bermain sejak awal," tutur Hodak.

       

      Demekian juga dengan posisi yang ditinggalkan Alberto. Hodak sudah mendapat ssolusi dengan kembalinya Kakang Rudianto yang dicoret dari Timnas Indonesia U-24. Hodak pun masih memiliki Victor Igbonefo yang bisa berduet dengan Nick Kuiper. Kakang dan Igbonefo pun berpeluang tampil sebagai starter, 

       

      "Mengenai Kakang, dia bersama kami dan bermain di 3 laga terakhir dengan menampilkan performa yang bagus. Karena itu, peluangnya menjadi starter sangat terbuka dan kita akan lihat besok," kata Hodak.

       

      "Hari ini di latihan dia (Kakang) terlihat bagus, jadi akan kita lihat siapa yang jadi pilihan. Apakah dia (Kakang) atau Victor, kita akan lihat nanti." ucapnya. 

       

      Namun Hodak memastikan, semua pemain yang akan tampil dengan semangat yang sama. Sebab, Maung Bandung punya tekad melanjutkan tren positif yang diraih dalam 3 laga terakhir.


      “Kemenangan adalah hal penting pada laga besok untuk mengangkat posisi di kalsemen sementara saat ini,” pungkas Bojan. (*)

      den

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Target Persib Masuk 4 Besar, Hodak: Step by Step
      Alberto & Ciro Bakal jadi Starter lawan Persita
      Ingin Persib Lebih Tajam, Hodak Bawa Asisten Anyar
      Jelang hadapi Persita, Kondisi Pemain Persib Prima
      Persib Kembali Berlatih, Ciro & Dado Sudah Gabung

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Madura United 13 27
      2 Borneo FC 13 25
      3 RANS Nusantara 13 22

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Manchester City 5 15
      2. Tottenham Hotspur 5 13
      3. Arsenal 5 13
      4. Liverpool 5 13
      Tampilkan Detail