free hit counter code Es Cendol, Boba Kearifan Lokal yang Mendunia - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter
Es Cendol, Boba Kearifan Lokal yang Mendunia
(Foto: Ist) Cendol

Es Cendol, Boba Kearifan Lokal yang Mendunia

  • Selasa, 20 September 2022 | 14:15:00 WIB
  • 0 Komentar

Bandung, Juaranews - Cendol, begitulah namanya. Semua tentu ngeh dengan kuliner penghilang dahaga ini. Andai tak mampu membuatnya, minuman khas Nusantara ini tersedia nyaris di berbagai tempat ‘kulineran’.

Cendol ini merupakan panganan yang terbuat dari campuran santan, gula, garam, tepung beras yang dibuat adonan sedemikian rupa, hingga seperti buliran-buliran memanjang itu. Bentuknya nyaris seperti mie, namun tidak sepanjang itu. Cendol biasanya dihidangkan dengan es serut sebagai toping. Selain itu, sirop gula merah pun menjadi komponen wajib yang mesti ada. Untuk menambah kenikmatan, biasanya cendol ditambah dengan irisan buah Nangka.

Disajikan saat cuaca sedang panas-panasnya, atau untuk berbuka puasa, tentu saja menyegarkan. Itulah daya tarik minuman tradisional khas Jawa Barat yang satu ini. Hanya sekedar membayangkan saja sudah sangat membuat kita ngiler, apalagi saat kita menyantapnya, Aduh, pasti jos!.
Cendol merupakan minuman sekaligus makanan yang dibuat dari tepung beras, tepung hunkwe, dilumuri santan dan sirup gula aren. Lebih mantap jika disajikan dengan es batu dingin agar segar sampai tenggorokan.

“Istilah'cendol' sendiri awalnya biasa digunakan oleh masyarakat Tatar Sunda. Cendol terbentuk dari cetakan berlubang yang ditekan. Adonan akan muncul dari lubang atau masyarakat menyebutnya dengan istilah 'jendol'. Dari situ, perlahan nama 'cendol' dikenal,” ucap pakar kuliner dan pangan Universitas Gadjah Mada, Murdijati Gardjito dilansir cnnindonesia.com.

CNN Travel melansir 50 makanan penutup atau desert paling lezat di dunia. Tetapi hal tersebut menjadi kontroversi lantaran, Di laman tersebut disebutkan bahwa Cendol berasal dari Singapura. Yang dimana seperti kita ketahui Cendol itu berasal dari Jawa Barat dan Dawet dari Jawa Tengah.
Cendol ditemukan di berbagai negara Asia Tenggara dengan nama dan penyajiannya yang berbeda, Kata William. Disaat wawancara dengan CNNIndonesia.

Tetapi, banyak catatan sejarah yang menguatkan bahwa Cendol atau Dawet berasal dari Indonesia. 1814, Oost-Indisch kookboek atau buku resep Hindia Timur bertahun 1866. Dibuku itu tertera tulisan, Tjendol of Dawet".
Bahkan Murdijati mengungkapkan cendol telah hadir sejak zaman Kerajaan Majapahit. Hal ini dapat dilihat dalam serat centhini.

Pada akhirnya, negara-negara di Asia Tenggara memiliki versi masing-masing akan cendol. Yang terpenting adalah Bagaimana cari mengapresiasi rasa Indonesia dari Cendol dan Dawet yang Nikmat ini.

Rimaldi Pasya Mansoer/job training

ude

0 Komentar

Tinggalkan Komentar


Cancel reply

0 Komentar


Tidak ada komentar

Berita Lainnya


Es Cendol, Boba Kearifan Lokal yang Mendunia