free hit counter code Marc Klok: Sekarang Saya Mau Menang Melawan Persija - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter

Hot News


Daftar Pemain


    Editorial


      Jadwal Liga


      Marc Klok: Sekarang Saya Mau Menang Melawan Persija
      (juaranews) Marc Klok saat masih berkostum Persija, dan kini membela Persib pada laga el-classico Indonesia, Sabtu (20/11/2021) mendatang.

      Marc Klok: Sekarang Saya Mau Menang Melawan Persija

      • Kamis, 18 November 2021 | 10:55:00 WIB
      • 0 Komentar

      JuaraNews, Yogyakarta - Gelandang andalan Persib Bandung Marc Klok sangat antusias menyongsong laga el-classico Indonesia kontra Persija Jakarta pada laga perdana Seri Ketiga Liga 1 2021-2022 yang akan digelar di Stadion Manahan Solo, Sabtu (20/11/2021) nanti.

       

      Pasalnya ini merupakan el-classico ketiga baginya. Bedanya pada 2 laga sebelumnya, pemain naturalisasi asal Belanda tersebut berkostum Macan Kemayoran saat kedua tim bentrok di partai final Piala Menpora 2021 pada April lalu. Sedangkan saat ini, Klok berbaju Maung Bandung. Seperti kedua laga sebelumnya yang juga digelar di Stadion Manahan, Klok ingin kembali memenangi laga, dan memberikan poin penuh bagi Persib pada laga Pekan 12 tersebut.

       

      Pada Leg 1 tanggal 22 April, Persib kalah 2-0 lewat gol Braif Fatari (1) dan Taufik Hidayat (7), sedangkan pada Leg 2 tanggal 25 April, Maung Bandung kalah 2-1. Dua gol Persija saat itu dicetak Osvaldo Haay (51) dan Rico Simanjuntak (90+1), sedangkan gol Persib dilesakkan Ferdinand Sinaga (85). Marc Klok sendiri kala itu memang tidak mencetak gol, tapi dia menjadi salah satu pemain kunci Persija dalam meraih trofi Piala Menpora 2021. Bahkan lewat aksinya di 2 leg final, Marc Klok terpilih menjadi pemain terbaik.

       

      Pada laga Sabtu (20/11/2021) nanti, ketiga pencetak gol tersebut bakal kembali menjadi andalan Persija. Sedangkan di kubu Persib, sudah tidak ada Ferdinand Sinaga, digantikan perannya oleh Marc Klok yang sebelumnya berada di kubu Persija.

       

      “Ini gim spesial buat saya. Karena sebelumnya saya main di sana dan menang melawan Persib. Tapi sekarang saya mau menang melawan Persija,” tegasnya.

       

      Meskipun menghadapi bigmatch, Klok menegaskan, persiapannya tetap sama seperti menghadapi tim-tim lainnya. Tak ada persiapan khusus yang dilakukan pemain bernomor punggung 23 tersebut.

       

      “Seperti biasa saja. Persiapan saya tidak ada yang spesial. Karena kalau Persib menghadapi Persija itu selalu menjadi gim yang besar atau spesial. Tapi menurut saya kita harus fokus pada tim sendiri saja pada persiapan ini,” ucapnya.

       

      Yang pasti, pemain 28 tahun tersebut bertekad melanjutkan catatan positif Persib yang belum terkalahkan sepanjang musim ini. Dia berharap bisa mengulang rentetan kemenangan pada setiap laga di Seri Ketiga, seperti pada 5 laga Seri Kedua yang berhasil menyapu bersih poin.

       

      Meski menargetkan kemenangan dalam 8 laga ke depan, menurut Klok, timnya  harus tetap menatap per pertandingan. Karena itu, Klok pun memfokuskan  terlebih dahulu perhatiannya pada laga perdana kontra Persija.

       

      “Ada beberapa (8) pertandingan ke depan. Kami akan berusaha untuk tidak kalah. Tapi, kami fokus pertandingan demi pertandingan,” pungkas pemain bernama lengkap Marc Anthony Klok tersebut. (*)

      jn

      0 Komentar

      Tinggalkan Komentar


      Cancel reply

      0 Komentar


      Tidak ada komentar

      Berita Lainnya


      Imbang, Kuipers Langsung Fokus hadapi Persebaya
      Diimbangi Persita, Pelatih Persib Siapkan Evaluasi
      Ditahan Imbang Persita 3-3, Laju Persib Tersendat
      Ini Susunan Pemain Persita vs Persib Bandung
      Buru 3 Poin untuk Tiket Championship Series

      Klasemen Liga Indonesia

      Tim M Point
      1 Borneo FC 31 70
      2 Persib Bandung 31 56
      3 Bali United 31 52

      Klasemen Liga Dunia

      Tim M Point
      1. Liverpool 28 64
      2. Arsenal 28 64
      3. Manchester City 28 63
      4. Aston Villa 29 56
      Tampilkan Detail