free hit counter code Pepep Saepul Hidayat Sambut Baik Kawasan Rebana - JuaraNews Inspirasi Semangat Muda web stats service from statcounter
Pepep Saepul Hidayat Sambut Baik Kawasan Rebana
Anggota DPRD Jabar, Dapil Kabupaten Subang, Majalengka, dan Sumedang, Pepep Saepul Hidayat

Pepep Saepul Hidayat Sambut Baik Kawasan Rebana

  • Jumat, 22 Oktober 2021 | 08:30:00 WIB
  • 0 Komentar

 

JuaraNews, Bandung - Anggota DPRD Jawa Barat, Pepep Saeful Hidayat menyambut baik terbitnya Perpes tentang percepatan pembangunan kawasan rebana dan kawasan Jabar bagian selatan.


Dengan hadirnya Perpres tersebut, menurutnya tentu akan membantu percepatan dan pembangunan Kawasan Rebana ini, sehingga nantinya menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Jawa Barat.


"Nantinya perekonomian meningkat secara signifikan dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah tersebut,"ucapnya, Jum'at (22/10/2021).


Politisi Partai Persatuan dan Pembangunan (PPP) ini mengungkapkan kawasan rebana meliputi Subang, Majalengka, dan Sumedang dimana tiga daerah ini memiliki potensi yang sangat luar biasa.


Semisal, Kabupaten Sumedang memiliki Waduk Jatigede, Majalengka dengan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) dan Subang dengan Pelabuhan Patimban.


"Tentu tiga kabupaten ini akan menjadi sebuah kawasan metropolitan baru dengan adanya isu rebana yang disampaikan gubernur sebagai salah satu kota baru di Jawa Barat," ucapnya.


Sebagaimana diketahui, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menerima petikan Peraturan Presiden Nomor 87 tahun 2021 tentang Percepatan Pembangunan Kawasan Metropolitan Rebana dan Jabar selatan.


Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mengatakan bahwa Perpres Nomor 87 Tahun 2021 mencakup progres dan proyek-proyek pembangunan di Jabar bagian utara dan Jabar bagian selatan.

Pada implementasinya nanti diharapkan sinergitas antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah terlibat mempertimbangkan percepatan pembangunan dalam Perpres," pesan Pramono yang dibacakan Satya dalam 3RD West Java Investment Summit (WJIS) 2021 di Hotel Savoy Homann, Kota Bandung, Kamis (21/10/2021).


Pramono pun mengatakan, Perpres Nomor 87 Tahun 2021 diharapkan dapat mengatasi berbagai tantangan dan masalah di Jabar, seperti ketimpangan dan kemiskinan. Ia pun berharap Perpres Nomor 87 Tahun 2021 dapat membawa manfaat, kesejahteraan, dan kemakmuran, bagi masyarakat Jabar.


"Serta untuk meningkatkan pertumbuhan lapangan kerja serta mengurangi tingkat pengangguran dan kemiskinan di Jabar," ucapnya. (*)

bas

0 Komentar

Tinggalkan Komentar


Cancel reply

0 Komentar


Tidak ada komentar

Berita Lainnya


Johan J Anwari Perda Perlindungan Anak Penting
Johan J Anwari Sosper Perda Perlindungan Anak
Cucu Harap Program Listrik Desa tak Tumpang Tindih
Komisi IV Sesalkan Konstruksi Legok Nangka di 2025
Cucu: Penyediaan Listrik Penting bagi Warga Jabar

Editorial



    sponsored links